images

Pendampingan PROPERDA Provinsi Kalimantan Timur

   Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Paser melalui bidang Pengendalian Pencemaran dan Kerusakan Lingkungan Hidup melaksanakan kegiatan pendampingan PROPERDA Provinsi Kalimantan Timur di bulan Maret 2018 pada tanggal  5-8 Maret 2018 dan 26-29 Maret 2018. Tim Proper dari Dinas Lingkungan Hidup Provinsi Kalimantan Timur dan tim pendamping dari Dinas Lingkungan Hidup Kab. Paser melaksanakan proper pada sektor Industri/Jasa, Perkebunan dan Kehutanan serta pertambangan batubara yang berjumlah 13 Pelaku Usaha Perkebunan dan Pabrik (Industri Kelapa Sawit), 1 Perusahaan Pertambangan Batubara, dan 2 Perusahaan Kehutanan (HTI) telah diproper.

 

   Program Penilaian Peringkat Kinerja Perusahaan (PROPER) itu sendiri merupakan salah satu upaya Kementerian Negara Lingkungan Hidup untuk mendorong penaatan perusahaan dalam pengelolaan lingkungan hidup melalui instrumen informasi. Dilakukan melalui berbagai kegiatan yang diarahkan untuk: mendorong perusahaan untuk menaati peraturan perundang-undangan melalui insentif  dan disinsentifreputasi, dan mendorong perusahaan yang sudah baik kinerja lingkungannya untuk menerapkan produksi bersih (cleaner production).

 

   Proper ini menandakan  adanya komitmen dari perusahaan yang beroperasi di Kaltim untuk terus menjaga pengelolaan lingkungan hidup dengan baik. Selain itu, melalui penilaian itu, pemerintah  maupun masyarakat akan melihat kinerja pengelolaan lingkungan yang dilakukan perusahaan.


TAG

Tinggalkan Komentar