images

KEGIATAN KERJA BAKTI BERSAMA SELURUH OPD/TNI/POLRI/SEKOLAH DALAM RANGKA HARI PEDULI SAMPAH NASIONAL 2018

   Pada momentum Hari Peduli Sampah (HPSN) 2018 di Kabupaten Paser, diaktualisasikan dengan kegiatan Tiga Bulan Bersih Sampah (TBBS). Tema kegiatan Hari Peduli Sampah Nasional adalah “Sayangi Bumi , Bersihkan dari Sampah”, Kegiatan dilaksanakan pada tanggal 21 Januari  sampai dengan 21 April 2018. Puncak HPSN 2018 diadakan kegiatan Kerja Bakti Bersih Bersama – Sama pada hari Jum’at tanggal 23 Maret 2018.

Acara HPSN tahun 2018 Di Kabupaten Paser dilaksanakan berdasarkan :

  1.  Surat Edaran Menteri Lingkungan dan Kehutanan Nomor : SE/Men LHK/PSLB3/PLB.0/2018 Tanggal 15 Januari 2018 tentang Kerja Bersama Untuk Peningkatan Sampah Dalam Rangka Hari Peduli Sampah 2018
  2. Surat Edaran Bupati Paser Nomor : 660/112/DLH/II/2018 Tanggal 21 Februari 2018 tentang Agenda Tiga Bulan Bersih Sampah (TBBS) Dalam Rangka Hari Peduli Sampah dan Hari Bumi 2018.

 

   Kegiatan yang diikuti oleh sejumlah OPD, kepolisian, TNI dan pelajar di kota Tana Paser ini dalam upaya mewujudkan Kota Tana Paser yang indah, bersih, sehat dan rapi serta dalam memotivasi untuk turut menjaga kebersihan dan keindahan kota Tana Paser.

   Kerja Bakti berlangsung di 6 titik lokasi yaitu di Kompleks perkantoran Km 5, Gentung Temiang dan sekitarnya, Hutan Kota, Jalan Jendral Sudirman dan sekitarnya, Tepian Siring Kandilo, Arena MTQ Putri Petung dan sekitarnya, Kompleks Perkantoran Sekretariat Daerah, Pasar Senaken, dan Lingkungan Plaza Kandilo dan sekitarnya.

 

   Pada kegiatan kerja bakti ini ditinjau oleh Bupati Paser Yusriansyah Syarkawi, Wakil Bupati Paser Mardikansyah, Ketua DPRD Paser H.Kaharudin, Kasdim 0904 TNG Mayor Elvi. Diharapkan dengan adanya kegiatan kerja bersama ini tumbuh kesadaran dalam menjaga kebersihan dan keindahan Kota Tana Paser untuk mewujudkan Kabupaten Paser bebas sampah 2020.

 


TAG

Tinggalkan Komentar